Kedutaan Besar Vatikan Bakal Dibuka Besok untuk Masyarakat yang Ingin Berkabung untuk Paus Fransiskus

Kedutaan Besar Vatikan Bakal Dibuka Besok untuk Masyarakat yang Ingin Berkabung untuk Paus Fransiskus

Ignatius Suharyo

 Kedutaan Besar Vatikan untuk Indonesia bakal dibuka pada Selasa (22/4) besok. Hal itu untuk memberikan kesempatan masyarakat untuk berkabung atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik Sedunia, Paus Fransiskus pada Senin (21/4).

“Sementara itu, besok pagi Kedutaan Besar Vatikan akan memulai membuka Kedutaan bagi saudara-saudara kita yang ingin menyampaikan bela sungkawa atas kepergian Paus,” ucap Uskup Agung Keuskupan Jakarta, Romo Ignatius Suharyo, Senin (21/4/2025).

Romo Ignatius juga menyampaikan Kedutaan Besar Vatikan baru akan menyampaikan informasi resmi terkait wafatnya Paus Fransiskus pada esok hari. Ia pun meminta masyarakat menunggu akan informasi lanjutan.

“Jadi yang sekarang dapat disampaikan baru seperti itu, secara teknis masih akan kita dengarkan dalam berita-berita selanjutnya,” kata dia.

Sementara, Gereja Katedral Jakarta juga akan mengadakan Misa Arwah kepergian Paus Fransiskus pada pukul 18.00 WIB. 

“Besok kami sore akan ada Misa arwah di Gereja Katedral jam 6 sore (18.00 WIB) dan diharapkan paroki-paroki di seluruh Keuskupan Agung Jakarta juga akan mengadakan doa-doa arwah di parokinya masing-masing,” tutupnya.

kas138

Pertemuan dengan Wakil PM Malaysia, Menkopolkam Sebut Bahas TPPO hingga Narkotika

Pertemuan dengan Wakil PM Malaysia, Menkopolkam Sebut Bahas TPPO hingga Narkotika

Menko Polhukam Budi Gunawan

Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam), Budi Gunawan menggelar rapat koordinasi bersama jajaran terkait untuk menindaklanjuti hasil pertemuan bilateral dengan Wakil Perdana Menteri Malaysia, Datuk Ahmad Zahid Hamidi, pada Senin (21/4/2025).

Dalam kunjungannya ke Indonesia, Wakil Perdana Menteri Malaysia diterima oleh Wakil Presiden RI, didampingi oleh Menko Polkam, Menko PMK, Menteri Agama, serta Menteri Kelautan dan Perikanan. Pertemuan tersebut membahas sejumlah isu penting dan menghasilkan berbagai kesepakatan strategis antara kedua negara.

Di bidang Polkam, kedua negara menyepakati sejumlah langkah strategis untuk memperkuat kerja sama di bidang politik dan keamanan, khususnya terkait pengelolaan wilayah perbatasan serta penanganan kejahatan lintas negara.

“Pertemuan bilateral ini tidak hanya pertemuan simbolik, tapi akan segera kita terjemahkan ke dalam langkah teknis yang konkret. Hari ini, kita membahas peta jalan tindak lanjutnya bersama kementerian dan lembaga terkait,” ujar Menko Polkam saat membuka rapat.

Dalam forum internal tersebut, dibahas rencana pelaksanaan teknis di lapangan untuk mendukung implementasi perjanjian batas maritim di Laut Sulawesi dan Selat Malaka yang telah ditandatangani Indonesia–Malaysia pada tahun 2023.

Tak hanya itu, pemerintah juga tengah menyusun langkah lanjutan atas kesepakatan demarkasi batas darat, terutama di segmen Pulau Sebatik dan West Pilar, yang telah disetujui kedua negara pada Februari 2025. Menkopolkam menekankan pentingnya pendekatan kolaboratif antarinstansi agar tidak terjadi tumpang tindih dalam pelaksanaan kebijakan di lapangan.

https://rotishops.com

Megawati Tulis Surat Duka Cita Wafatnya Paus Fransiskus: Beristirahatlah dengan Damai

Megawati Tulis Surat Duka Cita Wafatnya Paus Fransiskus: Beristirahatlah dengan Damai

Megawati Soekarnoputri

Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya Pemimpin Gereja Katolik, Paus Fransiskus, pada usia 88 tahun, Senin (21/4/2025) pukul 07.35 pagi waktu setempat.

Ungkapan duka cita Megawati disampaikan dalam sebuah surat yang ditujukan kepada Duta Besar Takhta Suci Vatikan untuk Indonesia dan ASEAN, Piero Pioppo. 

Dalam suratnya Megawati menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya Paus Fransiskus.

“Bersama ini, saya Megawati Soekarnoputri, Presiden Kelima Republik Indonesia menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya Yang Teramat Mulia Sri Paus Fransiskus pada hari Senin, 21 April 2025,” ucap Megawati dalam sepucuk surat yang dilihat Okezone, Senin (21/4/2025).

“Saya dan rakyat Indonesia lainnya merasa sangat kehilangan atas kepergian Yang Mulia Sri Paus Fransiskus. Beliau bukan saja tokoh agama bagi umat Katolik, namun juga bagi dunia yang dikagumi karena pemikiran dan kiprah beliau dalam membangun persaudaraan dan kesetaraan antar umat manusia se-dunia,” tambahnya.

Berikut isi surat duka cita Megawati lengkap atas wafatnya Paus Fransiskus;

‘Beristirahatlah dengan Damai’

Bersama ini, saya Megawati Soekarnoputri, Presiden Kelima Republik Indonesia menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya Yang Teramat Mulia Sri Paus Fransiskus pada hari Senin, 21 April 2025.

Saya dan rakyat Indonesia lainnya merasa sangat kehilangan atas kepergian Yang Mulia Sri Paus Fransiskus. Beliau bukan saja tokoh agama bagi umat Katolik, namun juga bagi dunia yang dikagumi karena pemikiran dan kiprah beliau dalam membangun persaudaraan dan kesetaraan antar umat manusia se-dunia.

https://musicaloci.com

Kardinal Ignatius: Paus Fransiskus Agung karena Kesederhanaannya, Bukan Kekuasaannya

Kardinal Ignatius: Paus Fransiskus Agung karena Kesederhanaannya, Bukan Kekuasaannya

Paus Fransiskus

Uskup Agung Keuskupan Jakarta, Kardinal Romo Ignatius Suharyo mengenang sosok Pemimpin Katolik Dunia, Paus Fransiskus. Ia menyebut Paus Fransiskus sangat mencolok atas sifat kesederhanaannya. 

“Betul. Yang sangat mencolok dari pribadi Paus Fransiskus adalah kesederhanaannya,” ucap Ignatius di Gereja Katedral Jakarta, Senin (21/4/2025).

Salah satunya tercermin dari penyederhanaan upacara pemakaman Paus yang ditekan oleh Paus Fransiskus itu sendiri. Menurutnya, Paus Fransiskus tidak ingin upacara pemakaman dirinya menampilkan sebuah kemegahan.

“Jadi bukan hanya ketika beliau masih ada di dunia, tapi bahkan ketika beliau sudah berpulang, tidak ingin upacara pemakamannya itu menampilkan kemegahan,” jelas dia.

Segelintir sikap kesederhanaan itulah, menurut Ignatius yang menjadikannya sosok agung dan mulia. Ignatius menyebut Paus Fransiskus selalu memilih hal-hal sederhana selama masa hidupnya.

“Jadi beliau itu agung mulia bukan karena kekuasaan yang beliau punya seperti kepala negara, tapi justru kesederhanaan. Dan kesederhanaan itu tampak dalam pilihan-pilihan hidupnya,” tuturnya.

Paus Fransiskus bahkan menolak untuk tinggal di Istana Kepausan dan memilih untuk tinggal bersama pelayan Vatikan. Ignatius menyebut sikap ini menunjukkan kemauan untuk mengubah wajah Gereja.

“Kita semua tahu beliau tidak tinggal di Istana Kepausan, tapi tinggal di Casa Santa Marta, itu hotel di dalam kota Vatikan, tinggal bersama pelayan-pelayan Vatikan yang tinggal di situ,” kata dia.

“Ini bukan hanya masalah tempat tinggal, ini sesuatu yang sangat simbolik. Beliau ingin mengubah wajah gereja yang monarkis menjadi gereja yang melayani,” tandasnya.

https://medialoperations.com

4 Debt Collector yang Ngamuk di Kantor Polisi Ditangkap, 7 Orang Masih Buron

4 Debt Collector yang Ngamuk di Kantor Polisi Ditangkap, 7 Orang Masih Buron

Debt collector ngamuk di kantor polisi ditangkap

Tim gabungan dari Polda Riau dan Polresta Pekanbaru menangkap 4 dect collector yang melakukan tindakan brutal di halaman Polsek Bukit Raya Pekanbaru, Riau. Satu diantaraya adalah kepala tim.

Empat debt collector yang ditangkap adalah A alias Kevin (46) dan tiga anak buahnya MHA (18), R alias Riau (46), dan RS alias Garong (34). Mereka berasal dari Debt Collector Fighter Pekanbaru.

“Ketuanya adalah E alias Kevin. Dari pendataan kita, ada 11 orang dan 7 debt collector masih buron,” kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Asep Darmawan didampingi Kabid Humas Polda Riau Kombes, Kapolresta Pekanbaru Kombes Jeki Mustika dan Kasat Reskrim Kompol Bery Juana Putra, Senin (21/4/2025).

Untuk itu, Asep meminta kepada 7 debt collector yang belum ditangkap agar menyerahkan diri. Dia mengatakan, kegiatan para debt collector melawan hukum. 

Sementara itu, kondisi korban yakni Ramadani Putri alias RP (30) yang Bersama suaminya dalam mobil mengalami luka luka akibat dikeroyok dan masih syok.

“Suami RP ini juga berprofesi sebagai debt collector juga,” tambahnya.

https://latantedc10restaurant.com

Universitas Prasetiya Mulya Gelar Fun Run, Bantu Anak Penderita Kanker di Rachel House

Universitas Prasetiya Mulya Gelar Fun Run, Bantu Anak Penderita Kanker di Rachel House

Universitas Prasetiya Mulya Gelar Fun Run, Bantu Anak Penderita Kanker di Rachel House

Universitas Prasetiya Mulya melalui program Social Week menggelar Fun Run bertajuk Miles for Miracles pada hari ini di area Car Free Day, Sudirman, Jakarta Pusat.

Kegiatan yang juga didukung MNC Peduli ini merupakan bagian dari aksi sosial yang digelar untuk memperingati Hari Kesehatan Dunia, dan menjadi ajang perdana bagi universitas dalam menggabungkan kegiatan olahraga dengan penggalangan dana.

1. Tujuan Fun Run

Ketua Social Week Universitas Prasetiya Mulya, Jessica mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menggalang dana bagi anak-anak penderita kanker yang berada di bawah naungan Rachel House.

“Sebenernya acara ini dibuat untuk menggalang dana untuk anak-anak yang membutuhkan di Rachel House yang sedang menderita kanker,” jelas Jessica di kawasan CFD, Minggu (13/4/2025). 

Ia juga menyampaikan rasa syukur atas antusiasme para peserta yang turut berkontribusi dalam misi sosial ini.

“Tentunya atas acara hari ini saya sangat senang atas antusias yang luar biasa sekali dari para pelari, yang langkah mereka dapat disalurkan ke dana untuk anak-anak di Rachel House,” lanjutnya.

2. Bantuan bagi Pasien Kanker

Jessica menyebut bahwa acara ini merupakan kegiatan perdana dan belum pernah diselenggarakan sebelumnya oleh kampus. Namun, ia berharap kegiatan serupa dapat diteruskan di tahun-tahun berikutnya.

“Sebelumnya belum ada acara yang sama, acara ini dimulai baru tahun ini dan harapannya tahun depan bisa ada yang meneruskan acara ini,” ujar Jessica penuh harap.

Menurutnya, seluruh dana yang terkumpul dari kegiatan ini akan disalurkan sepenuhnya ke Rachel House dan diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi anak-anak yang sedang berjuang melawan kanker.

“Harapannya dari aku sendiri, jadi semua own generate dari lari ini kan akan disalurkan untuk Rachel House. Jadi kami harapkan bisa bermanfaat untuk anak-anak kanker yang membutuhkan,” tutup Jessica.

Acara ini menjadi bukti kepedulian generasi muda terhadap isu kesehatan dan sosial, serta menginspirasi kolaborasi yang positif antara institusi pendidikan dan komunitas untuk menciptakan dampak nyata bagi masyarakat. 

Kas138

5 Oleh-Oleh khas Palembang, Cocok Jadi Buah Tangan Mudik Lebaran

5 Oleh-Oleh khas Palembang, Cocok Jadi Buah Tangan Mudik Lebaran

5 Oleh-Oleh khas Palembang, Cocok Jadi Buah Tangan Mudik Lebaran,

Kota Palembang belakangan viral di media sosial usai konten masak besar yang dilakukan content creator, Willie Salim. Willie disebut kehilangan ratusan kilogram daging sapi yang hendak dimasak rendang setelah ludes diambil para warga.

Di tengah kabar tak menyenangkan itu, kota Palembang sendiri memiliki daya tarik sendiri khususnya di industri kuliner. Bila Anda hendak mudik ke Palembang saat lebaran nanti, tak ada salahnya untuk memilih berbagai macam pilihan oleh-oleh sebagai buah tangan nanti.

Penasaran, ada oleh-oleh apa saja yang terkenal di Palembang dan bisa dijadikan buah tangan setelah mudik lebaran? Yuk simak informasinya dirangkum Rabu (26/3/2025)

1. Kue Maksuba

Pertama ada kue maksuba. Kue lapis ini biasanya ditemukan di momen special atau di perayaan penting, seperti di momen Idul Fitri salah satunya. Kue ini sangat legit rasanya karena dibuat dengan telur bebek dan tanpa menggunakan bahan pengembang apapun.
 

2. Kue Delapan Jam

Masih dengan makanan manis, kue khas Palembang yang satu ini juga cocok jadi oleh-oleh. Sesuai dengan namanya, kue ini memakan waktu delapan jam penuh dalam proses pembuatannya. Kue yang dibuat dengan cara dikukus ini dibuat dengan bahan dasar tepung, gula dan telur bebek.

3. Otak-otak

Otak-otak khas Palembang juga tak kalah menggiurkan. Otak-otak ini menjadi pilihan yang pas dan disantap dengan sambal kacang.

4. Kerupuk Pecah Seribu

Kerupuk pecah seribu merupakan varian olahan ikan yang juga tersedia di Palembang. Bentuknya kecil dan cekung, menyerupai mangkok

5. Pempek

Satu lagi yang sangat terkenal di kota Palembang ialah pempek. Olahan ikan tenggiri dengan tepung ini memiliki rasa yang khas dan disantap dengan kuah hitam.

kera4d

Viral Lautan Manusia di Malioboro saat Libur Lebaran, Netizen: Paling Benar Rebahan di Rumah

Viral Lautan Manusia di Malioboro saat Libur Lebaran, Netizen: Paling Benar Rebahan di Rumah

Viral lautan manusia di Malioboro saat libur Lebaran.

KAWASAN Malioboro di Yogyakarta tak pernah sepi dipadati pengunjung. Di momen libur Lebaran ini, viral penampakan Malioboro yang begitu ramai saat libur Lebaran.

Momen itu diunggah pemilik akun TikTok, @ayu_sinlie. Nampak ratusan orang berkunjung ke kawasan destinasi wisata tersebut bersama sanak keluarga.

“Pejalan kaki aja gak bisa jalan,” tulis akun tersebut, dikutip Minggu (6/4/2025).

Video itu memerlihatkan betapa padatnya Malioboro dipenuhi lautan manusia saat libur Lebaran. Terlihat para pejalan kaki memenuhi jalanan Malioboro hingga penuh sesak.

Beberapa kendaraan seperti mobil dan motor juga terjebak dan tak bisa bergerak. Banyak pula pengunjung yang membawa anak-anak meski dalam kondisi kawasan yang begitu padat.

Dari akun TikTok lainnya yakni @lyfimied, padatnya kawasan Malioboro saat libur Lebaran juga terekam. Ratusan pengunjung mengantre ingin memasuki Stasiun KA Tugu Yogyakarta.rsebut begitu penuh sesak hingga para pejalan kaki terjebak. 

“Udah paling benar rebahan aja di rumah,” tulis akun tersebut.

https://donatodipoce.net

Libur Lebaran Seru, Ini 5 Ide Wisata di Indonesia yang Wajib Dicoba

Libur Lebaran Seru, Ini 5 Ide Wisata di Indonesia yang Wajib Dicoba

Libur Lebaran seru, ini lima ide wisata di Indonesia wajib dicoba.
libur Lebaran akan segera usai. Sebagian masyarakat pun mulai memadati arus balik menuju Jakarta untuk kembali ke rutinitas pekerjaan. Namun di sisa waktu libur ini, tak ada salahnya memanfaatkannya untuk sejenak bersantai dan menikmati waktu berkualitas bersama keluarga atau teman.

Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri, karena Indonesia punya segudang destinasi wisata yang memesona. Mulai dari wisata kuliner yang menggugah selera, keindahan pantai yang menenangkan jiwa, hingga tempat-tempat seru yang cocok untuk healing singkat sebelum kembali bekerja.

Bagi Anda yang masih bingung ingin ke mana, berikut lima ide wisata seru yang bisa jadi pilihan untuk menutup libur Lebaran dengan kesan tak terlupakan. Yuk, nikmati indahnya Indonesia Aja, dilansir dari berbagai sumber, Senin (7/4/2025).

1. Wisata Kuliner di Bandung

Bandung, Jawa Barat, selalu jadi destinasi favorit untuk menghabiskan waktu liburan. Selain udaranya yang sejuk, kota ini juga dikenal sebagai surganya para pencinta kuliner.

Saat berkunjung ke Bandung, jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi ragam kuliner khas yang menggugah selera. Mulai dari jajanan tradisional hingga sajian modern yang kekinian, semuanya bisa dengan mudah ditemukan di berbagai sudut kota.

Salah satu spot kuliner yang wajib dikunjungi adalah Jalan Braga. Kawasan legendaris ini tak hanya menyuguhkan nuansa klasik dan Instagramable, tetapi juga deretan tempat makan menarik yang menawarkan berbagai hidangan lezat. Cocok untuk wisata kuliner sambil menikmati suasana kota yang unik dan bersejarah.

2. Menikmati Keindahan Pantai di Labuan Bajo
Anda mendambakan liburan bernuansa pantai yang eksotis, Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur adalah pilihan yang tepat. Destinasi ini menawarkan pesona laut yang luar biasa, dengan deretan pulau ikonik seperti Pulau Padar, Pulau Rinca, hingga Pulau Komodo yang siap memanjakan mata dan hati.

Tak hanya menikmati panorama alam yang memukau, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas seru bersama keluarga. Mulai dari barbeku santai di tepi pantai, hingga snorkeling seru menyelami keindahan bawah laut dan menyaksikan langsung biota laut yang menakjubkan.

Labuan Bajo adalah tempat sempurna untuk melepas penat dan menikmati momen libur Lebaran yang tak terlupakan.

https://calgaryelectioncandidates.com

Harga Tiket Masuk Bali Zoo, Destinasi yang Dikunjungi Jokowi dan Keluarga di Momen Liburan Lebaran

Harga Tiket Masuk Bali Zoo, Destinasi yang Dikunjungi Jokowi dan Keluarga di Momen Liburan Lebaran

Harga Tiket Masuk Bali Zoo, Destinasi yang Dikunjungi Jokowi dan Keluarga di Momen Liburan Lebaran,

Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo, bersama keluarga baru-baru ini mengunjungi Bali Zoo di Singapadu, Kabupaten Gianyar, Bali, untuk mengisi libur Lebaran 2025.

Di momen tersebut, Jokowi didampingi oleh Iriana, putri mereka Kahiyang Ayu, menantu Bobby Nasution, serta ketiga cucu yakni Sedah Mirah Nasution, Panembahan Al Nahyan Nasution, dan Panembahan Al Saud Nasution. ​

Selama kunjungan, Presiden Jokowi dan keluarga berinteraksi langsung dengan berbagai satwa, termasuk memberi makan rusa, harimau benggala, meerkat, dan gajah sumatera. 

Kegiatan ini memberikan pengalaman edukatif bagi cucu-cucu beliau mengenai kehidupan satwa dan pentingnya konservasi. ​

Presiden Jokowi mengapresiasi penataan alami Bali Zoo dan kenyamanan satwa-satwa di sana, menyatakan bahwa tempat tersebut sangat baik untuk anak-anak dalam mengenal satwa secara langsung. ​

Kunjungan keluarga Presiden ini menjadi momen spesial bagi Bali Zoo, yang terus berkomitmen dalam konservasi satwa dan menyediakan pengalaman edukatif bagi pengunjung. ​

Nah, berikut informasi tentang Bali Zoo, terkait fasilitas, hingga harga tiket masuknya, dirangkum Okezone dari berbagai sumber, Minggu (6/4/2025).

Bali Zoo, yang terletak di Jalan Raya Singapadu, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali, adalah kebun binatang pertama di Bali yang menawarkan pengalaman interaktif dengan lebih dari 600 spesies hewan langka dan eksotis dalam lingkungan tropis seluas 12 hektar. 

Kebun binatang ini juga menyediakan berbagai program edukasi dan interaksi langsung dengan satwa, seperti “Breakfast with Orangutans” dan “Elephant Expedition”.​

Jam Operasional:

Bali Zoo buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00 WITA. ​

Harga Tiket Masuk (per April 2025):

Wisatawan Domestik (WNI/KITAS)
* Dewasa: Rp140.000 per orang​
* Anak-anak (usia 2-12 tahun): Rp90.000 per orang​

Wisatawan Mancanegara: Rp395.500 per orang​

https://agenciadenoticiascr.com